DAW Gratis Presonus Studio One Free download. Home recording murah dapat dilaksanakan dengan “halal” :D. Mengapa demikian? ya, jujur saja, banyak sekali para musisi kita yang menggunakan software bajakan. Nah bagi yang ingin menggunakan software digital audio workstation atau DAW secara halal, karena tidak mampu membeli yang asli dan takut dosa kalau pakai yang bajakan, maka gunakanlah yang asli. Sekarang Presonus telah merilis Studio One Free. Benar Benar gratis. Kenapa studio one digratiskan? hal ini karena banyak sekali para pemula dalam bidang olah musik digital yang tidak terlalu banyak menggunakan fitur berbayar pada sebuah DAW seperti studio one. Maka, agar semakin banyak pengguna studio one, digratiskanlah software ini untuk para pemula yang tidak begitu banyak membuthkan fasilitas pembuatan musik digital secara advanced.
Apa saja yang bisa dinikmati dari DAW presonus studio one versi gratisan ini? Banyak! diantaranya adalah:
1. Presonus Studio One Free download Bisa untuk merekam gitar, Midi, dan input model apapaun. Tentunya ini sudah cukup untuk kita melakukan home recording dengan mudah. Cukup kita colokkan kabel input gitar kita ke komputer atau jika kita menggunakan external audio device atau yang juga disebut audio interface maka kita tinggal mencolokkan ke input di interfacenya dan connect ke software studio one baik lewat usb maupun firewire.
2. Presonus Studio One Free download Support VST plugin. Anda punya guitar rig 5? pakai amplitube? dan apapun vst anda bisa dibuka/diload di studio one dan bisa digunakan untuk menjadi guitar amps ataupun efek gitar digital untuk misalkan menambah suara distrosi digital dari komputer anda.
3. Presonus Studio One Free download Sudah terdapat VST bawaan studio one yang mencakup guitar amps, hingga midi untuk drum dan lainnya. Jadi, sebenarnya, jika anda kreatif merangkai suara efek gitar, anda sebenarnya tidak membutuhkan software efek gitar tambahan seperti guitar rig, karena studio one sudah menyediakannya meskipun bukan guitar rig, tapi kombinasi setting efeknya sudah dapat diguanakn untuk membuat distorsi, delay, flanger, dsb. Juga, jika ingin membuat suara drum, tidak perlu membeli software drum midi seperti ez drummer. Cukup guanakan yang sudah ada di studio one.
4. Presonus Studio One Free download Support untuk mixing dan mastering. VST bawaan studio one sudah mencakup untuk keperluan equalizer yang dibutuhkan untuk proses mixing dan mastering. Untuk menghasilkan final keluaran lagu yang berkualitas bagus, anda tidak hanya melakukan recording dan composing tetapi lagu track tersebut harus dimixing proses dimana misalnya anda menambahkan bebearapa efek untuk mempercantik musik racikan anda dan meningkatkan kualitas audionya supaya standar untuk lagu kaset atau cd maka proses mastering diperlukan. Semua kebutuhan mixing dan mastering juga sudah tersedia di studio one versi gratis ini.
Ingin segera menggunakannya? ini adalah alternatif yang luar biasa daripada nuendo ataupun cubase. Gratis, bagus, dan pastinya halal :D. Ayo segera download!
[…] (baca: tutorial home recording) di artikel itu dibahas lengkap, hanya saja softwarenya adalah studio one. Namun, secara prinsip music making […]
[…] atau digital audio workstation seperti flstudio, nuendo, studioone, cubase, protools adalah software untuk rekaman secara professional. Namun, untuk sekedar edit […]